Sensasi Bermalam di Lembang saat Hujan disertai Angin
![]() |
Villa Kayu The Lodge Maribaya / sifathlist.com |
Momen cuti bersama Natal dan Tahun Baru, bukan lagi
waktu yang tepat untuk menikmati liburan ala ala di luar rumah. Banyak alasan,
kenapa? Satu yang pasti adalah agar dunia ini bisa pulih kembali seperti
sebelumnya.
Namun, saya kira ada banyak cara untuk merasakan
kebahagiaan dan kenyamanan walaupun tanpa liburan. Bisa dengan makan bersama
dengan keluarga di rumah, bersantai, olahraga ringan, hingga kemarin sedang
hits adalah memelihara ikan dan bercocok tanam di teras depan rumah.
Kali ini saya juga ingin memberikan kebahagiaan lewat
tulisan. Iya belum tentu juga, bacotan di blog ini bisa membuatmu bahagia,
setidaknya saya sudah mencoba untuk berkontribusi memberikan kebahagiaan walau
tak sampai.
![]() |
Fun Camp / sifathlist.com |
Saat saya ke sana bersama rekan-rekan, Bandung sedang
sendu dan nyaris tiap hari diguyur hujan. Kita berkesempatan untuk menginap di blok
Fun Camp. Menginap di tenda namun fasilitas hotel berbintang. Seru?
Seru sih kayanya. Kok kayanya? Dari siang hingga sore
hari saya sudah menikmati fasilitas tenda berbintang ini. Mulai dari kasur yang
empuk, ruangan yang wangi, ada listrik, dan fasilitas alat mandi sudah
disediakan.
Saya menempati tenda di pojokan dekat dengan pintu
keluar ke blok sebelah. Harusnya saya berdua namun satu dari kita tidak jadi
gabung sehingga saya sendiri. Bersyukur saat itu masih ada cahaya matahari yang
terus menyinari di atas pohon pinus yang menjulang tinggi. Suara hewan (tonggeret)
begitu khas ketika sedang di hutan.
![]() |
Bean bag / sifathlist.com |
Cuss, gimana nih rasanya bermalam? Jadi jenjrengjreng
…… kita tidak jadi menginap di tenda karena hutan dan angina kencang. Bahkan
ranting pohon pinus sempat jatuh di area tenda. Ini bukan kesalahan pengelola
ya, ini karena cuaca saja yang kurang tepat untuk berkemah di bawah pohon
pinus.
![]() |
perapian / sifathlist.com |
Karena cuaca dingin dan sedari pagi kita sudah
menjelajah, perut begitu kalap melahap semua makanan di sana. Perut kenanyang
dan hujan di luar sudah mulai reda. Kita diminta untuk pindah tempat menginap.
![]() |
Villa kayu / sifathlits.com |
Akhirnya kita dievakuasi untuk pindah dari tenda ke
villa kayu yang juga masih berada di area The Lodge Maribaya. Ada rasa kecewa
juga sih karena tidak bisa merasakan menginap di tenda. Tapi demi keselamatan
tak masalah, mungkin next momen cuaca mendukung untuk menginap di sana.
Di villa kayu, ada dua lantai. Para cewek-cewek
memilih untuk tidur di atas karena lebih luas sesuai dengan jumlah personil
sementara para dua cowok tidur di ruang bawah.
Sepanjang malam, suara angin terdengar begitu kencang.
Bukan sepoi-sepoi ya, tapi whuss whuss whuss gitulah. Rintikan hujan pun
sesekali terdengar namun bersyukur karena villa kayu jadi di ruangan tetap
terasa hangat ditambah tidur menggunganakn kasur tebal dan sleeping bag. Jadi aman.
Yang paling saya suka dan takjub adalah saat pagi
hari. Wah, semalam saya tidak begitu memperhatikan sudut villa. Ternyata banyak
spot yang menakjubkan dan wah wah wah pokoknya mah. Begitu keluar dari pintu
villa, mata langsung disambut dengan pemangandang yang luar biasa dari hutan
pinus yang hijau, segar, dan sedikit berkabut saat itu.
![]() |
Villa Kayu / sifathlist.com |
Saya duduk lalu memandang panorama yang belum tentu
saya lihat esok hari. Setiap sudut saya abadikan dan tentunya ada kebutuhan
untuk media sosial. Nyaman sekali dan berharap esok juga masih bisa melihat
keindahan-Nya.
Pagi itu, kita sudah punya rencana untuk melakukan trekking
ke hutan pinus. Tepat pukul 06.10 WIB ada satu petugas yang datang untuk
menanyakan apakah bersedia atau tidak untuk trekking? Awalnya ragu, karena
cuaca masih gerimis manja namun jika menolak semua akan menyesal. Jadi kami
pilih untuk trekking ke hutan pinus.
Untuk pengalaman trekking di hutan pinus akan
diceritakan di artikel berikutnya. Bye bye terima kasih sudah membaca. Mohon
maaf, emang tulisannya garing tapi masih renyah kan untuk dibaca? Semoga
tulisan ini bisa menghibur dan memberikan kebahagiaan walaupun sebatas paksaan.
![]() |
treking di hutan pinus / sifathlist.com |
0 komentar